Minggu, 03 Februari 2013

PDSS "PANGKALAN DATA SEKOLAH DAN SISWA"

Pangkalan Data Sekolah dan Siswa (PDSS) adalah sistem di mana sekolah memasukkan nilai rapor siswa untuk proses seleksi SNMPTN.
Nilai dimasukkan bersamaan dengan periode penilaian rapor siswa tiap semester.
Panitia Seleksi Nasional Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SNMPTN) 2013 mendata sebanyak 11.695 sekolah yang telah mengisi Pangkalan Data Sekolah dan Siswa (PDSS). Data ini diperoleh oleh panitia SNMPTN 2013 dari data yang masuk hingga 31 Januari kemarin.

Ketua Panitia SNMPTN 2013, Akhmaloka, mengatakan bahwa PDSS ini merupakan syarat utama agar seorang siswa menengah atas dapat mendaftarkan diri ke Perguruan Tinggi Negeri (PTN) untuk melanjutkan pendidikannya. Pasalnya jika rekam akademiknya tak terdaftar dalam PDSS, maka siswa tersebut tak berhak mengikuti SNMPTN.

"Jadi sekolah harus mengisi data prestasi siswa di PDSS dan sekolah wajib memiliki Nomor Pokok Sekolah Nasional (NPSN)," kata Akhmaloka saat jumpa pers Pendaftaran SNMPTN 2013 di Gedung D Dikti, Jakarta, Jumat (1/2/2013).

Ia menjelaskan bahwa setelah mengisi PDSS, kepala sekolah akan mendapatkan password tiap siswa yang akan digunakan untuk melakukan verifikasi data rekam jejak prestasi akademik. Verifikasi ini juga wajib dilakukan siswa untuk memeriksa apakah data rekam jejak prestasi akademik yang dimasukkan sekolah sudah sesuai.

"Kalau belum isi PDSS, siswa tidak bisa dapat password untuk mendaftar dan tidak dapat nomor pendaftaran juga. Jadi sekolah harus isi PDSS jika ingin mengikuti SNMPTN," ujar Akhmaloka.

Pengisian PDSS yang telah dibuka sejak Desember tahun lalu ini akan segera ditutup pada 8 Februari mendatang. Oleh karena itu, bagi sekolah yang siswanya ingin mengikuti SNMPTN maka wajib untuk segera mengisi PDSS hingga waktu terakhir.
sumber http://edukasi.kompas.com/read/2013/02/01/19265884/Ingat.Pengisian.PDSS.Paling.Lambat.8.Februari